Dinas Kebudayaan

CEROBONG PABRIK GULA RANDUGUNTING

CEROBONG PABRIK GULA RANDUGUNTING

Sabtu, 08 April 2023

Cerobong Pabrik Gula Randugunting, merupakan salah satu dari cagar budaya di Kabupaten Sleman sesuai dengan Keputusan Bupati Nomor 79.19/Kep.KDH/A/2022 tentang Status Cagar Budaya Kabupaten Sleman Tahun 2021 Tahap XIX, yang harus dilindungi, dijaga kelestarian dan keasliannya seperti  yang diamanatkan oleh Undang Undang Nomor 11 Tahun 2010 tentang Cagar Budaya. Lokasi Cerobong Pabrik Gula Randugunting terletak di Kenaji Tamanan, Tamanmartani, Kalasan.

Struktur cerobong Pabrik Gula Randugunting dahulu merupakan bagian dari pabrik gula Randugunting. Struktur cerobong tersebut berfungsi sebagai saluran pembuangan asap tungkupe masak gula dan dibuat tinggi untuk mengurai efek asap. Struktur tersebut memiliki ketinggian 12,1 meter. Pondasi struktur memiliki pondasi setinggi 2,5 meter dan lebar 8,3 meter x 8,3 meter. Dinding memiliki ketebalan sekitar 1,6 meter dan bagian dalam terdapat lubang berdiameter 4,24 meter. Struktur memiliki lengkungan selebar 1,4 meter dan tinggi 7,2 meter. Material penyusunannya terbuat dari batu kali untuk pondasi dan bata pada bagian dinding. Material tersebut direkatkan dengan campuran semen PC, pasir dan kapur. Meskipun memiliki ukuran cukup besar, namun struktur tersebut tidak menggunakan tulang besi. Bagian dalam struktur cerobong memiliki bentuk lingkaran. Di atas struktur tersebut dahulu terdapat bagian cerobong berbentuk silinder yang lebih tinggi, namun bagian tersebut sudah dirobohkan. Struktur memiliki hiasan berupa molding di bagian atas.